Welcome, Guest. Saling Tukar link yuk? klik di sini ×
Cara Terbaru Daftar dan Submit Artikel di Lintas.me

Cara Submit Lintas Me
Cara Submit Lintas Me
Anda pasti sudah tidak asing lagi mendengar nama salah satu situs Social Bookmark yang paling populer dan favorit para Blogger di Indonesia yang bernama Lintas.me.
Situs yang awalnya bernama LintasBerita.com ini merupakan situs Social Bookmarking asli Indonesia yang digunakan para Blogger untuk mempromosikan artikel Blog mereka selain mendapatkan Backlink dengan cara mendaftar dan submit link di situs tersebut.

Kepopuleran situs yang satu ini memang tidak perlu diragukan lagi mengingat eksistensinya, dan juga manfaat yang didapat dari situs ini khususnya bagi para Blogger. potensi Trafik pengunjung yang akan didapatkan serta Backlink yang berkualitas membuat para Blogger ramai-ramai memanfaatkanya. Situs ini sangat baik digunakan untuk Blog baru yang masih kesulitan mencari Trafik pengunjung di Blog mereka.

Adapun manfaat yang akan kita dapatkan dari situs Lintas.me adalah :
1. Mampu mendatangkan Trafik di Blog Kita.
Banyaknya pengunjung yang mengakses situs tersebut setidaknya bisa kita manfaatkan untuk menarik pengunjung mengunjungi situs kita dengan cara mengirim artikel yang menarik dan berkualitas, namun kembali lagi banyak tidaknya pengunjung, semua itu tergantung pada apa yang Anda bagikan, seberapa menarik artikel Anda.

2. Mendapatkan Backlink yang berkualitas.
Jangan anggap remeh Backlink dari situs yang satu ini karena kualitasnya dianggap memiliki kualitas tinggi (High Quality Backlink) oleh mesin pencari seperti Google, dan hal ini juga mampu mendongkrak ranking situs Anda, maka dari itu segeralah manfaatkan situs Lintas.me sebagai salah satu media mencari Backlink berkualitas, udah dapat pengunjung ditambah lagi backlink yang berkulitas, mantap bukan !

3. Membantu mempercepat Mesin Pencari mengindeks Blog Anda.
Di mata mesin pencari seperti Google dan Yahoo, situs Lintas.me memiliki reputasi yang sangat baik, maka dari itu setiap artikel yang kita submit di situs tersebut seketika mempermudah mesin pencari dalam mengindeks dan menemukan situs/blog Kita.

Situs ini bisa digunakan untuk submit banyak artikel akan tetapi perlu diingat bahwa Anda tidak bisa lansung submit semua artikel Anda, di Lintas.me Anda harus submit setidaknya satu artikel per 5 menit sekali. jadi setelah submit artikel tunggu sampai 5 menit lagi sebelum bisa submit artikel lagi.
Lantas bagaimana cara mendaftar dan submit artikel di Lintas.me.

Berikut Tutorial Cara Mendaftar dan Submit Artikel di Lintas.me :
1. Silahkan Anda mendaftar melalui alamat berikut ini Lintas.me/register.
2. Kemudian muncul formulir pendaftaran Lintas.me yang harus Anda isi.
Register Lintas.me
Register Lintas
Berikut poin-poin yang harus Anda isi :
  • Username : Isi dengan Nama pengguna yang dipakai untuk login dan juga sebagai nama kanal kita di situs tersebut.
  • Nama Lengkap: Isi dengan Nama lengkap Anda atau bisa juga Nama situs Anda.
  • Email : Isi dengan alamat email Anda yang Valid.
  • Password : Isi dengan kata sandi Anda.
  • Konfirmasi Password : Konfirmasi kata sandi yang Anda Masukan tadi.
  • Kode Capcha : Berisi kode keamanan yang digunakan untuk memastikan bahwa Anda adalah Manusia (real human) bukan robot ataupun siluman !

3. Jika semua data telah Anda isi dengan benar, kemudian klik tombol 'Create Account'. dengan ini maka Lintas.me menganggap Anda telah menyetujui Ketentuan dan Kebijakan dari situs tersebut.
4. Selesai dan selamat Anda telah berhasil mendaftar di Lintas.me, biasanya Anda akan secara otomatis login di Lintas.me, jika tidak maka Anda harus login terlebih dahulu.

Selanjutnya, Langkah-langkah Submit Artikel di Lintas.me :
1. Pertama klik tombol 'Submit Link', yang terdapat di pojok kanan atas halaman.
Submit Link Lintas
Submit Link Lintas
2. Setelah itu muncul pop up mengenai informasi artikel yang akan di Submit, isi pada kolom yang telah disediakan, seperti :
Format Submit Lintas
Format Submit Lintas
  • URL : Masukan URL artikel Blog yang akan Anda Submit.
  • Select Type : Terdapat tiga pilihan jenis konten yang akan Anda Bagikan, seperti Article, Photos, Videos. Pilih sesuai dengan jenis konten Anda.
  • Title : Berisi judul artikel Blog Anda.
  • Content : Merupakan isi atau konten dari artikel, Anda juga bisa mengeditnya dengan tulisan yang lebih menarik.
  • Images : Berisi gambar pendukung dari artikel Anda.
  • Topic : Berisi jenis atau kategori utama dari topik artikel yang akan Anda bagikan.
  • Sub Topic : Berisi sub kategori dari kategori utama.


Biasanya Anda tidak perlu lagi repot-repot mengisi kolom diatas satu persatu karena biasanya setelah kita memasukan URL artikel Blog kita, maka secara otomatis semua kolom diatas akan terisi dengan sendirinya sesuai dengan data artikel kita.

3. Jika semua telah Anda isi dengan benar, silahkan klik tombol 'Lintaskan'.
4. Tunggu beberapa saat, hingga muncul pemberitahuan seperti gambar di bawah ini:
Click to see your post
Click To See Your Post Lintas
Klik tombol 'Click Here to See Your Post', untuk melihat artikel yang tadi telah Anda Submit.

Selain itu Anda juga bisa memasang widget Lintas.me yang bernama widget Lintaskan yang memungkinkan bukan hanya Anda yang bisa Submit artikel Blog Anda tetapi pengunjung Blog Anda pun dapat melakukanya dengan memasangnya di Blog kita.

Berikut Cara memasang Widget Lintas.me di Blog Kita :
1. Pada halaman utama Lintas.me, scroll halaman ke bawah.
2. Kemudian di bagian footer pilih menu 'Tools'.
Tools lintas.me
Tools Lintas.me
3. Setelah itu terdapat empat pilihan yakni Kliping, Melintas, Lintaskan dan Widget.
4. Pilih yang Widget, kemudian klik tombol 'Create'.
Create Widget Lintas
Create Widget Lintas
5. Muncul Kotak isian, isi dengan Alamat email dan juga alamat situs/blog Anda.
6. Jika sudah klik tombol Generate.
7. Terakhir akan muncul pop up berisi Script yang harus Anda pasang di Blog Anda.
8. Posisinya silahkan Anda tentukan Sendiri, jika Anda ingin memasangnya di setiap akhir postingan, Copy dan pastekan script tersebut di bawah tag </data:post.body> di pengaturan HTML Template.

Bagaimana mudah bukan? dulu memang cukup sulit mendaftar di Lintas.me, namun sekarang semua orang bisa dengan mudah mendaftar dan submit artikel mereka, jadi tunggu apa lagi daftarkan optimalkan Blog kamu, Submit artikel sebanyak-banyaknya, dan dapatkan Backlink berkualitas serta naikan pamor Blog Kamu.

Sekian terima kasih, jika ada yang ingin ditanyakan. silahkan berkomentar !

Sumur : http://biso-net.blogspot.co.id/2015/05/tutorial-terbaru-daftar-dan-submit-artikel-lintasme.html
CARA MARKUP DI KOMENTAR :

* Khusus Disqus
    Untuk menulis huruf bold silahkan gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
    Untuk menulis huruf italic silahkan gunakan <em></em> atau <i></i>.
    Untuk menulis huruf underline silahkan gunakan <u></u>.
    Untuk menulis huruf strikethrought silahkan gunakan <strike></strike>.
    Untuk menulis kode HTML silahkan gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silahkan parse dulu kodenya pada kotak parser di bawah ini.
DILARANG SPAM & FLAMMING !!!

Post a Comment Blogger Disqus

Tidak ada Komentar, jadilah yang Pertamax!
 
Top
Silahkan Pilih :
Login